BERITABerita DuniaKESEHATAN

Balita Asal Maroko Lahir Tanpa Mata Dan Hidung

Balita Asal Maroko Lahir Tanpa Mata Dan Hidung

Balita Asal Maroko Lahir Tanpa Mata Dan Hidung

REINHA.com – Setiap orangtua selalu mengharapkan anaknya lahir sehat dan lengkap. Namun seorang anak laki-laki asal Melbourne, Australia, lahir dengan kondisi yang sangat mengerikan. Ia tidak mempunyai mata dan hidung, selain itu terdapat lubang di tengah wajahnya dan kerusakan di bagian rahang.

Yahya El Jabaly, 3 tahun, balita asal sebuah desa kecil di Maroko, memiliki wajah yang sangat mengerikan. Dokter mengatakan bahwa itu disebabkan terjadinya komplikasi janin saat Yahya masih dalam kandungan ibunya. Tulang, daging dan kulit di wajahnya berhenti bertumbuh akibat kekurangan nutrisi. Kondisi ini sangat langka, namun beruntung Yahya mampu bertahan hingga ia dilahirkan.

Semula orangtuanya yakin cacat di wajahnya yang begitu parah akan membuatnya tumbuh tanpa masa depan yang baik. Sejak Yahya lahir, keluarga merasa sangat malu dan menyembunyikan keberadaan Yahya dari orang-orang di lingkungan mereka.

Yahya tidak mampu berbicara, setiap kali ia mencoba untuk berbicara, hanya terdengar suara dengusan yang keluar dari lubang di wajahnya. Namun akhirnya kesempatan datang untuk memperbaiki masa depan Yahya dan juga keluarganya.

Balita Asal Maroko Lahir Tanpa Mata Dan Hidung

Namun pada tahun 2014 lalu, kisah Yahya sampai ke telinga sebuah tim medis di Melbourne, Australia. Tim dokter bedah yang dipimpin oleh Dr Tony Holmes, menawarkan diri untuk memperbaiki wajah Yahya dengan serangkaian operasi yang rumit.

Seperti dilansir Dailymail, 28 Juni 2015, operasi dan perawatan yang memakan biaya sangat besar itu, diberikan kepada Yahya secara cuma-cuma atas bantuan dari sejumlah donator. Yahya kemudian dibawa ke Australia.

Pada Desember lalu Yahya telah menjalani operasi tahap pertama yang memakan waktu selama 18 jam. Tim dokter telah merenovasi posisi tulang di wajahnya. Kini Yahya telah memiliki hidung di wajahnya. Meskipun belum sempurna namun sejak itu hidupnya telah berubah.

Tim dokter merasa senang dengan hasilnya. Mereka berjanji akan memberikan hidup yang lebih layak bagi Yahya. Berikutnya Yahya akan menjalani operasi lanjutan untuk memperbaiki posisi hidung barunya dan memperbaiki matanya. Untuk itu tim dokter akan menyiapkan mata palsu untuknya. (rsn-reinha)

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.