TEKNOLOGI

Ini Dia Spesifikasi Google Pixel 2 Dan Pixel 2 XL

Ini Dia Spesifikasi Google Pixel 2 Dan Pixel 2 XL

REINHA.com – Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL akhirnya diperkenalkan secara resmi. Hal mendasar yang membedakan kedua flagship tersebut adalah ukuran, desain, dan kapasitas baterai.

Selain dari itu, spesifikasi dan fitur-fitur yang diboyong serta-merta sama. Keduanya memiliki kamera utama 12 megapiksel yang diklaim menghimpun skor DxOMark tertinggi yakni 98, mengalahkan iPhone 8 Plus dan Galaxy Note 8.

Meski tak mengusung kamera ganda, Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL memiliki fitur “Portrait Mode” untuk memotret objek yang tajam dengan latar belakang blur (efek bokeh). Fitur ini tersedia pula untuk kamera selfie duo lini tersebut yang beresolusi 8 megapiksel. (Baca juga: Smartphone Google Pixel 2 Bisa Unggah Foto Dan Video Sesuai Aslinya)

Spesifikasi Pixel 2

Spesifikasi Pixel 2 XL

Pemotretan juga dilengkapi fitur “Motion Photos”, di mana kamera akan merekam video pendek selama tiga detik sebelum dan sesudah penjepretan. Tak perlu khawatir dengan kapasitas penyimpanan, sebab foto dan video bisa disimpan di Google Photos tanpa batasan memori.

Kamera Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL sudah dilengkapi Google Lens, yakni salah satu bagian Google Assistant yang diperkenalkan pada ajang Google I/O 2017 beberapa saat lalu. Anda bisa bertanya informasi mendalam ke Google Lens tentang objek yang dibidik dengan kamera.

Selain pengenalan gambar, Pixel 2 dan Pixel 2 XL juga bisa mengenali musik layaknya aplikasi pihak ketiga, semacam Shazam. Ketika ada musik yang terputar di tempat umum, Pixel 2 dan Pixel 2 XL bakal memberitahu Anda judul lagu dan siapa artisnya.(kmps/jmw-reinha)

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.